MOST RECENT

SPONSOR ADS
W3 Directory - the World Wide Web Directory Personal Blogs
|

Mengubah Amarah Jadi Positif

Do you want to share?

Do you like this story?



Ada saja permasalahan yang dihadapi manusia dalam

kehidupan sehari-hari. Bermacam permasalahan ini pun bisa menyulut kemarahan seseorang. Dalam kondisi marah, perbuatan sampai perkataan buruk terkadang tak bisa dihindari dan berujung dengan penyesalan.

Ada perbedaan yang mencolok antara pria dan wanita dalam menghadapi kemarahan. Pria lebih mudah mengontrol rasa marah dan cenderung lebih bisa "menikmati" rasa marah dibandingkan wanita. Saat menghadapi permasalahan di sebuah game, misalnya, wanita cenderung melarikan
diri dari masalah. Sedangkan pria justru menggunakan masalah tersebut untuk menginspirasinya.

Banyak dampak negatif akibat kemarahan bagi diri sendiri, salah satunya adalah menimbulkan kesedihan, penyesalan, sampai sakit. Agar tak berujung pada penyesalan, sebaiknya Anda belajar memanfaatkan rasa marah untuk hal positif. Sebab, sebenarnya ada banyak hal-hal positif yang bisa didapatkan dari kemarahan, seperti:

Lebih rileks dalam menghadapi masalah. Ketika menghadapi hal-hal yang menimbulkan kemarahan, ubahlah rasa marah tersebut dengan mulai berpikir positif. "Rasa marah adalah bagian dari hidup, dan hidup adalah sebuah permainan. Maka cobalah ubah rasa marah menjadi bagian dari permainan Anda," ungkap Dr Tracy Gaudet dari Duke University. Dengan menganggap rasa marah sebagai bagian dari permainan hidup yang bisa diatasi dengan baik, hidup Anda pun akan terasa lebih santai dalam menghadapi permasalahan lainnya.

Mengontrol marah dengan mudah. Ada hubungan yang erat antara wanita dengan kemarahan. Wanita cenderung cepat marah dan berpikir dengan kepala panas. Nah, hal ini harus dihindari.
Jangan biarkan diri Anda dikuasai kemarahan dan melakukan hal buruk. Tenangkan diri dan berkatalah dalam hati bahwa Anda tidak marah. Percaya atau tidak, hal ini bisa membuat kemarahan Anda luntur. Secara tak langsung Anda bisa mengontrol kemarahan Anda dengan baik dan nyaman.

Meningkatkan empati. Hal yang paling sulit dilakukan adalah menumbuhkan rasa empati. Namun ternyata, kemarahan seseorang justru bisa melatih rasa empati seseorang. Ketika seseorang membuat Anda marah, cobalah untuk berpikir bahwa seseorang yang membuat Anda marah kemungkinan besar sedang mengalami masalah besar atau pernah disakiti. Pikiran semacam ini akan membuat Anda memaklumi apa yang dilakukan orang lain sehingga membuat Anda marah. Dengan sendirinya, Anda lebih peka terhadap perasaan orang lain dan berempati.

Menjadi orang yang lebih baik. Sebelum marah, lebih baik introspeksi diri sendiri apakah Anda sudah melakukan hal yang salah. Namun, hal ini jangan sampai membuat Anda menyalahkan diri sendiri. Introspeksi diri membuat Anda sadar akan kesalahan dan berusaha untuk tidak mengulangi perbuatan tersebut.

Jika anda menyukai artikel-artikel diblog ini, anda bisa membagikannya ke teman-teman anda melalui jejaring sosial atau juga bisa belangganan melalui rss dan email dengan klik icon-icon diatas yang sengaja ora-aneh | wis lazim sediakan di atas untuk berbagi dan berlanggan ! Anda juga dapat menyebar luaskan semua artikel Update ora-aneh | wis lazim apabila artikel ini bisa bermanfaat untuk anda. Jangan Asal Copy Paste !!!.
Posted by bhotol™ on 8:25 PM. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

0 komentar for "Mengubah Amarah Jadi Positif"

Post a Comment

Blog Archive

> ;

Recently Commented

Recently Added

Photobucket